Tuesday, September 9, 2014

Tips Atasi Sariawan

Tips Atasi Sariawan - Penyakit sariawan atau dikenal dengan sebutan stomatitis adalah pembengkakan atau peradangan yang terjadi di lapisan mukosa mulut. Daerah yang bisa terkena sariawan termasuk pipi, gusi, lidah, bibir serta langit-langit mulut. Selain itu sariawan juga bisa menyebabkan perdarahan, bengkak serta warna yang memerah.

vitamin-c-mencegah-sariawan
image: ods.od.nih.gov

Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan sariawan, yaitu:

1. Akibat virus
Sariawan ini disebabkan oleh beberapa bentuk virus yang ada di dalam tubuh, termasuk kasus-kasus khusus seperti yang menyebabkan demam pada kelenjar, herpes dan penyakit mulut lainnya.

2. Akibat bakteri.
Sariawan jenis ini biasanya suka terjadi jika seseorang menderita sakit tenggorokan atau penyakit lain yang disebabkan oleh bakteri.

3. Akibat jamur.
Sariawan ini timbul saat seseorang memiliki sistem kekebalan tubuh yang sangat rendah atau masalah kesehatan lainnya yang mungkin memerlukan penggunaan antibiotik dosis tinggi.

4. Non-infeksi.
Penyebab paling umumnya adalah terjadinya luka di mulut yang berulang, meskipun tidak diketahui penyebabnya tapi biasanya akan hilang dalam waktu 2 minggu. Sariawan ini juga bisa disebabkan adanya masalah dalam sistem pencernaan, kekurangan vitamin, riboflavin, miacin dan B12.

----------------------------------------------------------
Berikut beberapa cara atasi sariawan secara alami :

1. Minum Yogurt
Karena yogurt mempunyai manfaat membantu menjaga keseimbangan bakteri dalam tubuh, untuk saat ini ada minuman yogurt yang bisa didapat dengan mudah seperti minuman yogurt bermerek Yakult.

2. Minum Vitamin
Salah satu penyebab sariawan adalah kekurangan vitamin C. Oleh sebab itu usahakan mengkonsumsi vitamin C untuk mencukupi kebutuhan tubuh.

3. Air Garam
Selain mengobati orang sakit gigi, air garam biasanya juga bisa dibuat mengobati sariawan hal ini dilakukan dengan cara air garam tersebut dibuat kumur-kumur.

4. Baking soda
Cara penggunaan baking soda sama dengan garam, yaitu dibuat kumur-kumur. Baking soda sendiri berfungsi mengurangi bakteri dalam mulut dan membantu mengurangi rasa sakit akibat sariawan.

5. Bubuk Kopi
Bubuk kopi ditaburkan pada bagian yang sariawan, diamkan beberapa menit kemudian berkumurlah dengan air bersih untuk membersihkan bubuk kopi tersebut. Lakukan berulang-ulang hingga sariawan sembuh.

------
Sumber:
www.layanankesehatan.com
www.sehatzblog.com
www.wikipedia.com
Indy Ainun : 150 makanan minuman sehat
Load disqus comments

0 comments